Modal Auxiliary verb adalah kata kerja yang berfungsi sebagai kata bantu dalam sebuah kalimat dan tidak bisa berfungsi sebagai kata kerja utama. Kata kerja utama yang mengikuti modal auxiliary verb harus kata kerja bentuk pertama tanpa to (bare infinitive), dan jika subject kalimat adalah orang ketiga tunggal (he, she, it) kata kerja tidak boleh ditambah “s/es”. Adapun kata kerja yang disebut sebagai modal auxiliary verb adalah: can, could, may, might, will, would, must, ought to, shall, should.

CAN:

Ada beberapa fungsi dari modal auxiliary  “can” seperti :
a.Digunakan untuk menyatakan kemampuan dalam melakukan atau mengerjakan sesuatu (ability). Contohnya:
vI can speak English fluently.
vShe can write 10 novels in a year.
vHe can answer math test in 30 minutes.
b.Digunakan untuk meminta izin secara informal (request) bisa digunakan untuk orang yang telah kita kenal. Contohnya:
vCan I borrow your pen?
vCan I call you later?
vCan I use your motorbike?

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama